Laman

Kamis, 09 September 2010

Ortega Juarai Thonk-Thongklek Tahun Ini

Rembang 
Dari hasil penilaian babak final lomba festifal thong-thongklek di stadion Krida Rembang rabu malam, Group thong-thongklek Ortega dengan nomor undian 06 dari Lasem, akhirnya menjadi juara pertama menyisihkan 9 finalis lainnya. Disusul juara 2 nomor undian 04 Pagoda dari Sulang, dan juara ke 3 Simba dari pasar banggi Rembang.
Sedangkan untuk juara harapan 1 diraih Group thong-thongklek nomor undian 09 Sonex dari Waru Rembang, juara harapan 2 nomor undian 02 Semar dari Waru Rembang, dan juara harapan 03 nomor undian 03 Purbaya dari kwangsan kaliori. Sebelumnya ke 6 peserta menyisihkan 8 peserta pada babak penyisihan dan menyisihkan 4 peserta pada babak final.
Lomba Saat Digelar
Panitia Thong-thongklek Karsono sekaligus Kabid kebudayaan Dinbudparpora rembang mengatakan, lomba semalam berjalan aman, lancar dan sukses. Masing-masing finalis unjuk kebolehan dipanggung selama 15 menit dan Dinilai dewan juri. Untuk peningkatan mutu, dan kreatifitas, Penilaian dewan juri dilakukan secara ketat, baik untuk waktu maupun jumlah peserta yang ditentukan maksimal 25 orang.
Karsono, menambahkan dari penilaian lomba Thong-thongklek ini, dinilai unsur penampilan, aransemen, kekompakan dan harmonisasi. Untuk juara pertama mendapatkan piala dan uang seniali Rp. 1,5 juta, juara II piala dan uang setara Rp1.250.000, Juara Ke 3 mendapat piala dan uang setara setara Rp.900.000, Sementara Juara harapan 1 ,2 dan 3 Selain mendapatkan piala, masing-masing mendapatkan uang setara Rp 500.000.(hasan)