Laman

Jumat, 10 September 2010

Lebaran Hari Pertama DABTRPK Dibanjiri Pengunjung

Rembang
Tempat wisata Dampo Aawang Beach Taman Rekreasi Pantai Kartini dibanjiri pengunjung usai sholat ied. Sepanjang pagi hingga siang tercatat, pengelola telah menjual tiket lebih dari 1.000 lembar Sriyono pengelola DABTRPK saat ditemui diselaysela kesibukan memantau pengunjung menyebutkan, pengunjung hari ini didominasi warga Rembang yang mudik ke rumah. Mereka tertarik datang karena selain lama tak berekreasi ke tempat hiburan milik warga Rembang ini juga ingin membuktikan kabar bila lokasi wisata telah berbenah sehingga berbeda kondisinya dengan masa dua tahun silam. Menurut Sriyono, pengunjung anak-anak tertarik ingin menikmati wahana baru yang tersedia, yakni flying fox, istana mandi bola, bioskop 3 dimensi, motor AVP, arena time zone dan balon air. 
Sejumlah Permaianan Anak terlihat Penuh
Sementara pengunjung remaja dan dewasa penasaran ingin menguji nyali, menikmati wahana flying fox pantai dan banana boat serta lomban atau wisata laut menggunakan perahu tradisional nelayan menuju pulau Gede dan Marongan. Selama libur lebaran bertepatan dengan perayaan pesta kupatan, pengelola memberlakukan tarif khusus sebesar Rp 8.000. 
Sarana Permaianan air pun Dipadati pengunjung 
Dengan perincian Rp 3.000 sesuai HTM dalam Perda yang mengatur dan Rp 5.000 untuk menyaksikan aneka tontonan yang ditampilkan pengelola sebagai penghibur pengunjung. Aneka hiburan yang ditampilkan yaitu panggung musik menampilkan grup ndagdut lokal, festival kesenian daerah, aksi manusia karet, sulap yang dimainkan mentalis dari Bandung. (hasan)