Laman

Selasa, 11 Januari 2011

Qomariyah Jalankan Pemerintahan Kabupaten Pekalongan Dengan Aman Dan Lancar

KAJEN-Wanita cantik dan selalu berkerudung ini terlihat sederhana dan cakap dalam melihat situasi yang ada.Perkembangan ekonomi penduduk diwilayahnya selalu dipantau dan selalu ada kenaikan dari tahun ke tahun.Buktinya kesejahteraan rakyat ada peningkatan,dari yang tidak punya motor sekarang sudah punya kendaraan,dari yang berlanbtai tanah sekarang sudah ada peningkatan berlantai ubin.
Begitu juga dengan dunia pendidikan yang ada,5 tahun lalu banyak sekolah yang mengalamai kerusakan hebat sekarang hamper semua gedung sekolah sudah mencapai target perbaikan yang baik.Bahkan banyak peningkatan dari jumlah gedung sebelumnya.

Sedangkan biaya pendidikan dapat terjangkau bagi semua elemen masyarakat.Dibidang kesehatan,gedung-gedung puskesmas juga sudah layak untuk dinikmati dan dapat berobat gratis.
Dibidang keagamaan,masyarakat Pekalongan tetap menjalankan aktivitasnya masing-masing sesuai dengan keyakainan yang ada.
Bahkan banyak yang memprediksi Pekalongan adalah “sumbu pendek” gesekan antar umat beragama.Buktinya selama 5 tahun terakhir ini semua berjalan aman dan lancar.
Dalam pembangunan infrastruktur,bupati yan lincah ini selalu hilir mudik Pekalongan-Jakarta dengan tujuan bisa melobi proyek-proyek dari pusat yang dibawa kedaerah.Hasilnya cukup menggembirakan bagi semua pihak.
Dalam soal proyek,Qomariah selalu menyerahkan kepada rekanan yang ada didaerah sehingga benar-benar berjalan sesuai prosedur yang ada.
Diakhir pemerintahannya yang tinggal beberapa bulan lagi ini,istri H Rosikin ini memfokuskan pada pembangunan infrasruktur jalan,karena curah hujan yang cukup tinggi ini  mengakibatkan banyak jalan yang mengalami kerusakan.
Dikalangan PNS,Qomariyah dianggap sebagai pemimpin yang selalu menyejukkan hati,sebab tiap hari Jumat Kliwon pemkab selalu mengadakan siraman rohani bagi jajaran PNS.

Kini Duet Qomaritah-Pontjo segera berakhir,namun cita-cita wanita yang pernah jadi dosen ini belum semuanya rampung sehingga perlu dilanjutkan kembali.
Rakyat juga banyak berharap,Qomariyah dapat kembali tampil dan duduk memimpin sekali lagi bersama calon wakil bupati dari kalangan nasionalis yaitu Riswadi Riswud.
Slogan QARISMA kepanjangan dari Qomariyah Riswadi Maju menjadi doa bagi semua kalangan masyarakat,sebab dengan tampilnya pemrintahan jilid ke 2 ini maka optimism dari rakyat dan pemimpin agar kabupaten Pekalongan maju bisa benar-benar terwujud.(gusno/upik ekawati)