Laman

Rabu, 29 September 2010

MULAI SEPTEMBER TRANSAKSI LELANG DI TPI MENINGKAT MENINGKAT

Rembang 
Sempat turun pada bulan Agustus, transaki lelang di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Tasikagung meningkat hampir 50% di bulan September. Kondisi cuaca semakin membaik, menjadikan banyak nelayan berani melaut, bahkan hingga jauh ke perairan Kalimantan yang banyak dijumpai ikan-ikan besar.Kepala TPI Tasikagung, Mulyono di ruang kerjanya pagi tadi menjelaskan, nilai transaksi pada sampai dengan Rabu tanggal 29 September, mencapai 1.219 ton. 


Meningkat dibandingkan capaian bulan Agustus yang hanya tercatat 735 ton, atau naik hampir 50%.Menurut Mulyono, sampai dengan pembukan transaksi hari Selasa kemrin nilai raman terdata sejumlah Rp 6,17 miliar. Sedangkan bulan Agustus lalu hanya sebesar Rp 3,791 miliar.Disebutkan Mulyono, kenaikan raman di bulan September disebabkan cuaca yang semula buruk kini berangsur-angsur membaik. Ombak hanya sesekali terjadi membuat nelayan memutuskan untuk melaut. Juga pada bulan Agustus lalu bertepatan dengan puasa ramadhan, banyak nelayan memutuskan libur kerja.Pihaknya memprediksi hasil tangakapan ikan nelayan kurun waktu dua hingga tiga pekan ke depan akan terus meningkat. Karena banyak kapal mini pursheine dan cantrang yang melaut, bahkan hingga perairan Kalimantan. Dimana di wilayah tersebut banyak dijumpai ikan-ikan berukuran besar.Sementara itu Tarmiji salah satu nahkoda kapal yang sedang bongkar muatan di TPI Tasikagung menyebutkan, cuaca sepekan terakhir cukup landai, menjadikan armada kaal memutuskan melaut. Kondisi ini berpengaruh , menjadikan hasil tangkapan ikan relatif bagus.Dia dan anak buah kapal memutuskan berlayar di kawasan 5 hingga 10 mil, dengan hasil tangkapan didominasi ikan berukuran kecil. katanya. Namun Demikian hasil jual cukup lumayan, bisa dimanfaatkan menutup biaya hidup. Pasalnya semua sedang butuh uang, usai libur sebulan penuh tidak bekerja pada bulan puasa kemarin. (hasan)