* Kepala Gudang Bulog Rembang Harus Bertanggung Jawab
REMBANG-Sejumlah desa di kecamatan Gunem beberapa waktu lalu menerima beras miskin (raskin) dari Bulog Rembang,sayangnya beras tersebut diduga keras berkualiatas jelek.
Ketua Paguyuban kepala desa kecamatan Gunem,Nono Suwarno mengungkapkan,dari beberapa karung raskin yang diterima ditemukan adanya beras yang kotor,berbau apek dan berkutu,sehingga penerima beras raskin terpaksa mengembalikan ke pemerintah desa.
Dikatakan lebih lanjut lagi ada beberapa desa yang menerima beras miskin itu dengan kualitas yang kurang memenuhi standar diantaranya,desa Sambong,Kulutan,Tel Gawah dan desa Sidomulya.
Karena kurang puas dengan pelayan Bulog,akhirnya ketua paguyuban kades membawa contoh beras ke anggota DPRD Rembang.
Ketua komisi B,Jihad Pustakawan menegaskan,dirinya akan segera mengecek dan menindak lanjuti aduan dari kades tentang pelayan raskin terutama mutunya.
"Seharusnya pihak Bulog mengecek dulu raskin yang akan didistribusikan ke desa-desa sehingga tidak merugikan penerima raskin,"katanya.
Sementara itu,salah satu LSM yang peduli dengan nasib rakyat menyatakan,yang paling bertanggung jawan dalam hal beras adalah Bulog gudang Rembang.Apabila terjadi kesalahan yang disengaja,maka rekanan dan petugas yang ada segera mengundurkan diri.
"Sebaiknya aparat penegak hukum segera mengambil sikap atas kejadian ini,sebab beras ini sudah mendapat subsidi dari uang negara.Bila ada indikasi KKN maka segera diproses saja,"kata salah satu aktivis yang namnya enggan disebut.(hasan)